Cara Mematikan Program Aplikasi Komputer yang Not Responding | Updater
Sebagai user komputer tentunya kita pernah mengalami program yang not responding. Ketika aplikasi mengalami not responding kita harus menunggu sampai aplikasi bisa diproses oleh sistem sehingga mengakibatkan aplikasi tidak bisa berjalan.
Akan tetapi kadang kadang aplikasi yang not responding tetap tidak bisa berjalan meskipun kita sudah menunggu terlalu lama sehingga sangat menyita waktu kita, terlebih lagi komputer yang kita gunakan menjadi sangat lambat.
Aplikasi atau Program Mengalami Not Responding ?
Pada kesempatan kali ini updater akan berbagi cara mematikan secara paksa program atau aplikasi yang not responding. Kita bisa menggunakan Windows Task Manager untuk menutup aplikasi yang not responding secara paksa.
Task Manager merupakan aplikasi bawaan windows yang berisi daftar aplikasi yang dijalankan oleh sistem. Untuk membuka aplikasi ini anda bisa menekan tombol CTRL + SHIFT + ESC secara bersamaan. Selain itu anda bisa menekan CTRL + ALT + DELETE kemudian pilih Start Task Manager.
Setelah kita tekan tombol tadi maka akan muncul jendela Windows Task Manager. Pada jendela ini banyak sekali menu yang ada seperti: Aplications, Processes, Services, Performance, Networking dan User.
Untuk menutup aplikasi secara paksa kita pilih menu aplication kemudian pilih aplikasi yang akan di hentikan. Klik aplikasi kemudian pilih End Task.